19

5 Alasan Kenapa Anda Menulis- Pernah membayangankan, enggak?  Pentingnya kita menulis? Memangnya ada manfaat apa setelah kita menulis?

Menulis sebenarnya sebuah kegiatan yang paling ringan dan menyenangkan. Asalkan dilakukan dengan sepenuh hati tanpa adanya keterpaksaan dari hal apapun atau pihak dari mana saja. Jika anda menulis dengan hati yang bersih (ikhlas) dan fokus, saya pastikan tulisan anda akan mengalir, lancar tanpa hambatan seperti air gunung yang mengalir deras sampai ke muara sungai.  

Terkadang sebagian orang  menganggap menulis adalah pekerjaan yang berujung si-sia dalam arti kata membuang waktu dan membosankan. Pendapat itu hanya sebuah alasan bagi mereka yang bingung  mau menulis apa dan untuk apa tulisan dibuat. Memang, jika anda menulis tak ada tujuan. Tentu saja hasilnya sulit anda sampaikan dan pasti akan terkesan hambar serta tak bernilai dalam tulisan. Sama halnya ketika anda ingin berpidato, maka penting sekali mempunyai tujuan yang jelas agar tersampaikan maksud dan tujuan yang ingin anda utarakan.

Tulisan yang baik itu mempunyai perencanaan yang matang. Jadi, sebelum anda menulis sebuah tulisan. Anda harus memperhatikan terlebih dahulu jenis tulisannya, tema yang diangkat dalam menulis, tentukan outlinenya, gaya penulisan yang bagaimana, untuk siapa tulisan itu tujukan dan berapa lama anda menargetkan menulis agar menjadi tulisan. Akan tetapi, walaupun anda telah mempunyai perencanaan yang bagus tanpa ada dukungan ilmu kepenulisan dan riset/data tulisan, maka ditengah jalan tulisan anda akan menemui hambatan. Terlebih lagi ketika anda menulis tidak mempunyai motivasi yang kuat dalam menulis, bisa saja tulisan anda akan stagnant atau berhenti di tengah jalan.

Kegiatan menulis akan berjalan baik dan lancar, jika anda mempunyai komitmen yang kuat dan punya motivasi dalam menulis. Artinya, anda harus mempunyai alasan kuat  mengapa anda ingin menulis. Dua hal tersebutlah yang menguatkan anda dalam tercapai sebuah tulisan. 

Setiap orang mempunyai alasan berbeda-beda dalam menulis. Alasan ini yang akan membawa anda menjadi penulis besar atau sekadar penulis biasa-biasa saja. Ada beberapa alasan mengapa anda menulis, diantaranya adalah

1.       BIKIN PINTAR


Sumber: Pinterest.

Siapa sih yang tak ingin pintar? Semua orang pasti menginginkan mempunyai otak cerdas dalam mengenal berbagai pengetahuan. Lantas apa hubungannya dengan menulis, belajar di sekolah atau pun baca sudah cukup. Apalagi setiap orang berfikir bahwa menulis itu kuno, lebay dan alay. Waduh, kalau semua orang beranggapan begini, bagaimana anda akan tahu informasi terbaru dan darimana anda bisa menambah wawasan seandainya tidak adanya seorang penulis yang menuliskan ide-ide briliannya. Padahal bacaan yang anda baca merupakan hasil karya orang yang gemar menulis.

Informasi apa pun bisa anda dapatkan dengan mudah di internet, apalagi jaman sudah  modern, teknologi serba canggih dan inilah saatnya anda menuangkan ide-ide menarik atau pengalaman anda ke dalam tulisan.

2.       MENJADI ORANG BERMANFAAT

Sumber: Pinterest.

Berbagi kebermanfaatan itu sangatlah mudah. Misalkan saja anda mempunyai sebuah informasi yang sangat penting untuk teman-teman anda ketahui. Tinggal share tulisan anda di media sosial. Gampang, kan? Selain membantu orang lain untuk menambah wawasan, anda mendapatkan pahala lewat tulisan anda sendiri.

3.       MEMBERI MOTIVASI

Sumber: Pinterest.

Pernah patah hati, putus cinta atau ditinggalkan orang tersayang untuk selamanya? Menulis adalah obat terampuh dalam mengurangi rasa kesedihan, kecewa, merasa bersalah, dan marah. Enggak percaya? Ayo buktikan. Saya jamin setelah anda menulis rasa beban di kepala dan hati yang menumpuk karena suatu hal akan terobati. Menulis itu bisa saya katakan magnet motivasi dalam mewujudkan suatu mimpi. Anda pernah menulis sebuah 100 impian yang ingin dicapai ke dalam kertas? Jika pernah, pasti anda tak menyangka bahwa impian itu akan menjadi nyata lewat kerja keras dan tentunya kekuatan motivasi tulisan tersebut. Percaya atau tidak, pasti akan percaya sebuah keajaiban itu datang pada anda sendiri.

4.       MENGHASILKAN UANG

Sumber: Pinterest.

Pernah mendengar penulis terkenal dan blog ternama mempunyai penghasilan uang hingga puluhan juta? Pernah pasti, kan? Namun, jangan menjadikan alasan anda menulis hanya semata untuk mencari uang. Pola pemikiran ini harus ditinggalkan, karena hanya menginginkan uang banyak dari menulis. Saya yakin anda tidak akan bertahan lama dalam menulis, sejak awal saja tujuan anda menulis telah saja.
Kalau anda rajin menulis, keberuntungan akan berpihak denganmu termasuk dalam mencari rezeki. Anggap saja uang yang didapatkan dalam menulis adalah bonus dari uletnya anda dalam menebarkan tulisan.

5.        DIKENANG DUNIA

Sumber: Pinterest.
Point ini sebenarnya ditujukan pada penulis terkenal yang pernah meraih prestasi di kancah nasional maupun internasional. Namun, tak ada salahnya jika ingin menjadi salah satu penulis yang mampu memberikan manfaat ke orang lain dan tak menutup kemungkinan, anda bisa juga dikenal banyak orang lewat tulisan anda yang sangat inspiratif.

“Jika ingin dikenang, abadikan sebuah potret kehidupanmu lewat tulisanmu._ Helen Amelia

So, menunggu apalagi, masih bertanya-tanya kenapa ingin menulis, yuk bermain inspirasi.  Point mana yang ingin anda terapkan dalam menulis?



Post a Comment

  1. Waaw,,, sangatt bermanfaat ini kak👍

    ReplyDelete
  2. Maa sya Allah. Bermanfaat bnget ini.. 😊.. Terus semangat untuk menulis yuk.. 😊

    ReplyDelete
  3. bagus kak
    sedikit ane kasih masukan kak
    #kata pembuka di paragraf pertama bisa diperbaiki lagi agar lebih nendang
    #bahasa yang digunakan cukup bagus akan lebih bagus lagi kalu dibuat lebih mengalir lagi

    semangat kak
    kita sama-sama lagi belajar kok

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah, terima kasih sarannya dan kritiknya 😊👍

      Delete
  4. Saya ingin menerapkan semuanya, kak. 😂😁

    ReplyDelete
  5. semuanya dong. semuanya menjadi motivasi aku dalam menulis.

    ReplyDelete
  6. Sangt bermanfaat dan makin termotivasi nih 👍

    ReplyDelete
  7. Saya no 2,he.akhirnya muncul si panda..

    ReplyDelete
  8. Keren, Mel. Eh, itu masih ada typo.
    Hola, Panda 😍😍😍

    ReplyDelete
  9. Keren nih, setuju banget. Makasih ya ilmunya 😉

    ReplyDelete
  10. Alhamdulillah, sangat bermanfaat. :)

    ReplyDelete
  11. Alur dan tatanan kata bahasanya bikin pembaca pemula mudah memahami .. sangat bagus ... terus berkreatifitas tanpa batas....

    ReplyDelete
  12. Wah bermanfaat sekali.. Terus berbagi artikel menarik kak😊

    ReplyDelete
  13. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  14. Two thumbs for Amel.
    Good article 👍

    ReplyDelete
  15. Suka dan setuju banget, menulis jg termasuk terapi ...

    ReplyDelete

 
Top